Kamis, 18 April 2013

Tiga Mobil Kuno Yang Legendaris Di Jawa Timur


Ada banyak mobil kuno di Jawa Timur. Di antaranya terdapat tiga mobil kuno yang legendaris berkaitan dengan sosok seseorang yang pernah menggunakannya di masa lampau.
Mobil itu ada yang keadaannya terawat dengan baik dan ada juga yang mulai tampak berkarat pada beberapa bagiannya yang seolah berpacu dengan faktor usianya.
Mobil itu adalah merupakan jejak peninggalan dari  Bung Karno, Dinasti Sampoerna dan Bung Tomo yang menjadi koleksi museum. Selaksa rasa kagum dan juga miris terasa saat menyimak mobil-mobil kuno itu.
1. Mobil Opel Milik Bung Karno.
Mobil kuno yang berada di garasi itu berwarna hitam Bagi yang belum mengetahui tentang sosok mobil itu, mungkin akan menganggapnya sebagai mobil yang biasa dan tak ada yang istimewa. Apalagi dengan nomer kendaraannya yang tertulis AG 390 N - 01 99 yang seperti mobil milik warga biasa pada umumnya.
Tetapi siapa sangka kalau mobil itu sangat bersejarah karena pada jaman dulu sering digunakan oleh Bung Karno, Sang Proklamator Kemerdekaan Negara Indonesia.

Mobil itu merupakan salah satu koleksi yang bisa dijumpai di Ndalem  Gebang yang berada di Kota Blitar - Jawa Timur. Di bagian depan mobil tersemat hiasan berupa bendera merah putih.

Artikel tentang Ndalem Gebang itu bisa Anda baca dengan Langsung KLIK Link berikut ini :



Tumpukan Batu Bata tampak mengganjal di bagian bawah mobil itu dan ada juga batu bata yang mengganjal di roda belakangnya.
Dulunya mobil itu sering digunakan oleh Bung Karno jika berkunjung ke kota Blitar.Mobil itu ditempatkan di garasi yang berada di samping kanan bagian belakang rumah yang juga berbentuk kuno. Pada dinding belakang  garasi itu terpajang Lambang negara Indonesia yaitu Garuda Pancasila.
Mobil itu adalah Mercedes Benz type 190 produksi tahun 1960 yang merupakan mobil mewah pada masanya. Lambang Mercy terdapat pada bagian velg ban, bagian belakang mobil dan bagian semacam antena di samping kiri mobil.
Sayangnya, keadaan mobil kuno itu tampak tidak terawat dengan baik. Banyak bagian dari mobil ini yang berkarat. Begitu juga dengan lapisan cat pada bodi mobil juga banyak yang sudah terkelupas. Bahkan ada juga bagian yang sudah keropos.Debu yang cukup tebal juga tampak melapisi mobil itu.
Tak banyak aksesoiries yang terdapat mobil ini.Melihat dari kejauhan dan sepintas, bentuk mobil ini  mirip dengan Mobil Kuno milik Bung Tomo yang ada di Monumen Tugu Pahlawan.
Adanya mobil kuno ini cukup menarik untuk disimak  karena menjadi salah satu saksi bisu dari kisah dan perjuangan Bung Karno.
2. Mobil Rolls Royce Kuno Milik Dinasti Sampoerna



Sepintas tak ada yang tampak istimewa pada rumah pribadi kediaman Dinasti Sampoerna yang berada di sisi barat House Of Sampoerna di Surabaya. Selain bentuk bangunannya yang tampak kuno dengan arstitektur yang indah,   rumah itu juga tertutup untuk umum.
 
Namun ketika melihat ada sesuatu benda yang berada pada garasi rumah itu, anggapan saya seketika berubah. Karena ternyata di garasi itu terpajang sebuah mobil kuno yang berwarna merah marun. Tak tanggung-tanggung, karena mobil kuno itu bermerk Rolls Royce Silver Shadow produksi tahun 1972. 
Dari lambang Rolls Royce dengan ikon yang berbentuk seperti malaikat dan berwarna seperti emas itu tentu bisa dibayangkan bagaimana pesona kemewahan  mobil itu pada masanya.  
Mobil yang tampak mengkilap dan  terawat dengan baik itu  bermesin 6.750 cc dengan 8 silinder dan berchassis  panjang buatan Inggris.  Merupakan barang pribadi milik Putera Sampoerna, generasi kedua dari Dinasti Sampoerna.
Mobil ini di gunakan oleh Putera Sampoerna  di Singapura antara tahun 1972 – 1994. Merupakan salah satu dari  Limited Edition dari  hanya 2.776  Rolls Royce berchassis panjang yang dibuat selama kurun  tahun  1965-1977  di industri raksasa mobil  Rolls Royce di Inggris. 


 
Yang unik, pelat  mobil ini  tertera SL  234 (  Djie Sam Soe ) yang merupakan salah satu merek  rokok kretek terkenal produksi dari Perusahaan Rokok Sampoerna.  Nomor kendaraan itu masih asli dan dulunya digunakan selama berada di Singapura.
3. Mobil Opel Kuno Milik Bung Tomo 

Selain mobil  kuno Rolls Royce milik Dinasti Sampoerna yang berada di House Of Sampoerna - Surabaya, di kota ini juga terdapat mobil kuno lainnya yang  sangat legendaris. Mobil itu adalah mobil jenis Opel Kapitan milik Bung Tomo, seorang pejuang dan Pahlawan Nasional dari Kota Surabaya.
Mobil itu berwarna hitam dan menjadi koleksi Museum Tugu Pahlawan. Menjadi benda koleksi  yang ditempatkan di halaman terbuka pada  sisi barat kawasan Monumen Tugu Pahlawan.  Jaraknya sekitar 30 meter di depan Museum Tugu Pahlawan.
Mobil Opel itu  produksi  Jerman patahun 1956 yang  bermesin 2,5 liter enam silinder. Tenaga yang dihasilkan 75 PS. Mobil tiga transmisi ini bisa mencapai kecepatan 140 km per jam. Dalam perjalanan 100 km, mobil ini akan menghabiskan bahan bakar 13 liter.
Sebelum menempati kawasan wisata ini, obil tersebut dititipkan pada Mas’ud , seorang warga Jalan Gatot Subroto, Malang. Di tempat ini mobil dibiarkan begitu saja di dalam garasi selama bertahun-tahun. 
Pada saat itu kondisi mobil berplat nomor N 1708 A  dengan Nomor mesin K25L55-23585K ini  sangat memprihatinkan. Karat banyak mewarnai bagian mobil an  Keempat rodanya juga sudah rusak. 
Cat mobil yang sebelumnya berwarna biru kehitaman itu juga banyak yang mengelupas termakan zaman. 
Begitu juga beberapa aksesoris penghias dan penanda mobil juga tidak lengkap karena banyak yang hilang.
Akhirnya putra Bung Tomo, Bambang Sulistomo, pada bulan Oktober 2010 menghibahkan mobil itu untuk koleksi monumen 10 November.
Mobil itu mungkin tampak sederhana dan biasa saja. Namun pada masa itu , mobil itu mungkin termasuk dalam deretan mobil yang cukup berkelas walau tak banyak aksesoris yang terdapat pada mobil itu.
sumber : http://jelajah-nesia.blogspot.com/2013/02/tiga-mobil-kuno-yang-legendaris-di-jawa.html

0 komentar:

Posting Komentar